UNIMAL Open Conference System, Seminar Nasional Teknik Industri (SNTI) Tahun 2023

Font Size: 
ANALISIS KERUSAKAN KOMPONEN COLD BIN PADA MESIN ASPHALT MIXING PLANT(AMP) MENGGUNAKAN METODE RELIABILITY CENTERED MAINTENANCE (RCM) DI PT.X
Nur Khalis Abdullah, Muhammad Zakaria

Last modified: 2023-10-30

Abstract


PT.X merupakan salah satu perusahaan kontraktor penyedia produk aspal. Mesin utama yang digunakan dalam produksi adalah mesin Asphalt Mixing Plant (AMP). Penggunaan mesin yang tinggi, sehingga kerusakan pada komponen mesin AMP akan menyebabkan mesin tidak dapat beroperasi dan akan menimbulkan kerugian bagi perusahaan. Permasalahan yang dihadapi oleh PT.X secara umum ialah mengenai kinerja mesin yaitu sering terjadi mesin berhenti karena adanya kendala-kendala berupa kerusakan mesin hal ini menimbulkan indikasi terhadap availability rate dari mesin yaitu lama breakdown mesin dan waktu set up yang mempengaruhi terhadap penurunan waktu operasional mesin standar, sedangkan terkait mengenai performa mesin adanya permasalahan kecepatan mesin yang tidak konsisten karena terjadi kerusakan pada cold bin atau bin dingin sehingga produksi dari AMP (Asphalt Mixing Plant) sendiri tidak bisa maksimal karena adanya kendala tersebut dan target produksi perusahaan tidak terpenuhi dengan waktu yang sudah ditentukan. Berdasarkan Latar Belakang permasalahan, maka perlu adanya evaluasi dan perbaikan terhadap sistem perencanaan dan perawatan pada mesin Asphalt Mixing Plant (AMP) Oleh karena itu, penulis mencoba melakukan penelitian terhadap masalah ini sehingga penulis membuat suatu penelitian dengan judul “Analisis Kerusakan komponen cold bin atau bin dingin Pada Mesin Asphalt Mixing Plant (AMP) Menggunakan Metode Reliability Centered Maintenace (RCM)

 


Keywords


AMP, Reliability Centered Maintenance